Mamuju, - Komandan Korem (Danrem) 142/Tatag, Kolonel Inf Hartono, memimpin upacara bendera mingguan yang berlangsung di Lapangan Makorem 142/Tatag. Dalam amanatnya, Danrem menekankan pentingnya disiplin, kerapian, serta kebersihan bagi seluruh prajurit dan Pegawai Negeri Sipil (PNS) Korem 142/Tatag. Senin (26/08/2024)
"Upacara bendera bukan sekadar rutinitas, tetapi merupakan momen penting untuk memupuk jiwa nasionalisme dan patriotisme. Setiap prajurit dan PNS di Korem 142/Tatag harus menanamkan disiplin dan kerapian dalam diri mereka sebagai wujud tanggung jawab kepada bangsa dan negara, " tegas Kolonel Inf Hartono.
Selain itu, Danrem juga menekankan pentingnya menjaga kebersihan, baik kebersihan pribadi maupun kebersihan lingkungan.
Baca juga:
Kenangan Terindah Peserta AKS TNI AD 2022
|
"Kebersihan adalah cermin dari kedisiplinan kita. Tidak hanya kebersihan diri yang harus diperhatikan, tetapi juga kebersihan pangkalan, perkantoran, dan perumahan Makorem harus senantiasa dijaga dan dipelihara, " tambahnya.
Upacara ini dihadiri oleh Kasrem 142/Tatag Kolonel Arh Dedik Ermanto, para Kasi Kasrem 142/Tatag, para Dan/Kabalak Aju Korem 142/Tatag, serta seluruh perwira, prajurit, dan PNS Korem 142/Tatag. Upacara berjalan dengan tertib dan khidmat, menggambarkan keseriusan seluruh peserta dalam menghayati nilai-nilai yang disampaikan oleh Danrem.
Baca juga:
Kasad: Jangan Ragu Bertindak Tegas
|
Dengan penekanan yang diberikan oleh Danrem, diharapkan seluruh prajurit dan PNS Korem 142/Tatag semakin disiplin, rapi, dan peduli terhadap kebersihan lingkungan, yang pada akhirnya akan berdampak positif pada kinerja dan keharmonisan di lingkungan Korem 142/Tatag.