Cegah Banjir Dan Wabah DBD, TNI Dan Warga Di Polman Gelar Jum'at Bersih

    Cegah Banjir Dan Wabah DBD, TNI Dan Warga Di Polman Gelar Jum'at Bersih

    Polman - Anggota TNI dari Koramil 1402-01/Polewali, jajaran Kodim 1402/Polman bersama warga gelar Jum'at bersih dengan melakukan karya bakti pembersihan lingkungan dan saluran drainase. Karya bakti pembersihan lingkungan tersebut digelar di Kelurahan Polewali, Kecamatan Polewali, Kabupaten Polewali Mandar, Sulawesi Barat. Jum'at (05/7/2024).

    Danramil 1402-01/Polewali, Kapten Inf Ahmad Yani menyebut bahwa Karya bakti yang dilakukan oleh anggota TNI bersama masyarakat ini terus dilakukan untuk menjaga lingkungan bersih dan bebas dari banjir dan juga menghindari penyebab Penyakit DBD.

    "Kegiatan karya bakti seperti ini sangat positif dan memberikan dampak yang baik bagi lingkungan dan masyarakat sekitarnya." Bebernya.

    Lanjut dikatakan Danramil, Bekerjasama antara Anggota TNI dan warga dalam membersihkan saluran drainase tidak hanya memperbaiki lingkungan secara fisik, tetapi juga memperkuat hubungan antara Anggota dan masyarakat di wilayah. 

    Hal ini juga dapat mengurangi risiko banjir dan masalah lingkungan lainnya, serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan.

    "Harapannya adalah kegiatan ini terus berlanjut dan mendapatkan dukungan yang lebih luas dari masyarakat serta pihak terkait lainnya, " Harap Kapten Ahmad Yani.

    Kegiatan pembersihan lingkungan dan saluran drainase seperti ini tidak hanya memberikan manfaat jangka pendek dalam mengurangi risiko banjir, tetapi juga memberikan dampak positif jangka panjang dalam menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan secara keseluruhan.

    Selain itu kata Dia, Jum'at Bersih ini adalah untuk memberikan contoh kepada masyarakat tentang pentingnya kebersihan lingkungan dan mengajak masyarakat membiasakan hidup bersih dan sehat.

    Dengan kesadaran akan pentingnya menjaga lingkungan, diharapkan masyarakat dapat terlibat aktif dalam upaya-upaya pelestarian lingkungan yang lebih luas lagi. Tandasnya. (Zik).

    polman
    M Ali Akbar

    M Ali Akbar

    Artikel Sebelumnya

    Kasi Log Kasrem 142/Tatag Hadiri Acara Rakor...

    Artikel Berikutnya

    Dukung kebutuhan air petani, Babinsa bersihkan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Sinergi TNI dan Masyarakat: Babinsa Koramil 1418-01/Mamuju Gelar Karya Bakti Pembersihan Pasar Karema
    Program Unggulan Kasad: Kodim 1401/Majene Serahkan Rumah Layak Huni
    Dukung Ketahanan Pangan, Babinsa Kodim 1427/Pasangkayu Dampingi Petani Panen Padi
    Anggota Kodim 1402 Polman Dan Warga Kolaborasi Lakukan Kerja Bakti Bersihkan Lingkungan
    Banjir Hanyutkan Jembatan, Babinsa Kodim Mamuju dan Warga Kalumpang Bangun Kembali Jembatan

    Ikuti Kami